Daftar Lengkap UMP 2026: Hampir Semua Naik, Kecuali Provinsi Ini
26/12/2025 08:30
Sebanyak 36 provinsi telah mengumumkan upah minimum provinsi (UMP) 2026. Penetapan UMP 2026 ini berdasarkan perhitungan yang tertuang dalam Peraturan Pemerintah (PP) nomor 49 Tahun 2025 soal Pengupahan.
Pengumuman UMP 2026 sendiri ditetapkan selambat-lambatnya pada Rabu (24/12). Namun, masih terdapat dua provinsi yang belum menetapkan UMP 2026 yakni Aceh dan Papua Pegunungan.
Direktur Jenderal Pembinaan Hubungan Industrial dan Jaminan Sosial Tenaga Kerja Kementerian Ketenagakerjaan Indah Anggoro Putri untuk Aceh kemungkinan masih menggunakan UMP 2025 alias tidak mengalami kenaikan.
"Kalau Aceh, kemungkinan akan tetap menggunakan UMP 2025 karena kondisi pascabencana," kata dia kepada detikcom, Kamis kemarin.
Artinya, UMP 2026 untuk Aceh tidak mengalami kenaikan. Untuk diketahui UMP Aceh pada 2025 sebesar Rp 3.685.615.
Sementara Papua Pegunungan, Indah hanya mengatakan bahwa provinsi itu belum mengumumkan. Dia menuturkan penetapan UMP 2026 masih ditunggu sampai akhir Desember 2025. Adapun UMP Papua Pegunungan pada 2025 sebesar Rp 4.285.847.
"Belum, (ditunggu sampai) akhir Desember," terangnya.
Berikut Daftar UMP 2026 di 36 Provinsi:
1. DKI JakartaUMP 2026: Rp 5.729.876Sebelumnya: Rp 5.396.760
2. Papua SelatanUMP 2026: Rp 4.508.850Sebelumnya: Rp 4.285.850
3. PapuaUMP 2026: Rp 4.436.283Sebelumnya: Rp 4.285.850
4. Papua TengahUMP 2026: Rp 4.295.848Sebelumnya: Rp 4.285.848
5. Bangka BelitungUMP 2026: Rp 4.035.000Sebelumnya: Rp 3.876.600
6. Sulawesi UtaraUMP 2026: Rp 4.002.630Sebelumnya: Rp 3.775.425
7. Sumatera SelatanUMP 2026: Rp 3.942.963Sebelumnya: Rp 3.681.571
8. Sulawesi SelatanUMP 2026: Rp 3.921.088Sebelumnya: Rp 3.657.527
9. Kepulauan RiauUMP 2026: Rp 3.879.520Sebelumnya: Rp 3.623.653
10. Papua BaratUMP 2026: Rp 3.840.947Sebelumnya: Rp 3.615.000
11. Kalimantan UtaraUMP 2026: Rp 3.770.000Sebelumnya: Rp 3.580.160
12. Papua Barat DayaUMP 2026: Rp 3.766.000Sebelumnya: Rp 3.614.000
13. Kalimantan TimurUMP 2026: Rp 3.759.313Sebelumnya: Rp 3.579.313
1...
🔗 Baca di sumber asli
← Kembali ke Beranda